Pembangunan kilang minyak merupakan kebutuhan yang tak terhindari bagi setiap negara didunia. Apalagi untuk negara yang memiliki sumber minyak sendiri, kilang minyak merupakan elemen penting dari industrialisasi minyak di negara tersebut.
Dalam pembangunan suatu kilang minyak baru di Indonesia, ada beberapa prosedur yang harus dilalui diantarnya :
- Menggunakan teknologi modern yang dapat memenuhi ketentuan – ketentuan pengelolaan dan mampu menjaga lingkungan sesuai dengan ketentuan yang berlaku.
- Mengutamakan untuk memakai produk maupun bahan baku dari dalam negeri.
- Mengutamakan pemanfaatan sumber daya manusia sekitar tentunya disesuaikan dengan kompetensi yang dimiliki.
Dalam peraturan menteri Energi Sumber Daya Mineral (permen ESDM) juga dijelaskan aspek – aspek teknis dari sisi konstruksinya. Dari standart bahan baku sampai standart keamanan yang wajib untuk di penuhi oleh pengembang.
Selain itu, ada aspek perizinan yang menyertakan kajian AMDAL (analisis mengenai dampak lingkungan) yang juga harus disertakan sebagai dokumen pelengkap dan juga beberapa perizinan lain guna operasional kilang tersebut.
Baca juga : Biodiesel Sawit Apakah Solusi Dari Krisis Energi