Cuaca Panas, Harga CPO Naik

Beberapa waktu terakhir, pengusaha di buat khawatir dengan pergerakan harga minyak sawit yang terus turun. Namun ternyata awan mendung sudah mulai memudar, harga crude palm oil sudah mulai naik dan bahkan berada di level tertinggi dalam 10 pekan kebelakang.

Cuaca panas yanng terjadi disejumlah negara dengan komoditas pesaing diyakini menjadi salah satu penyebab dari naiknya harga CPO dunia. Contohnya di Amerika, sebagai penghasil minyak nabati bahan baku kedelai dengan cuaca panas extrim akan membuat panen kedelai menjadi berkurang. Dan berakibat turunya produksi minyak nabati di Amerika.

Ditambah dengan kekurangan air yang terjadi di Sabah Malaysia, yang membuat hasil panen dan pemupukan yang dilakukan menjadi tidak efektif. Hal ini juga turut mengerek harga CPO dunia.

Dengan kondisi ini, produsen CPO di Indonesia menyambut dengan positif. Kenaikan harga akan membuat nilai ekspor menjadi lebih tinggi, karena pada bulan april nilai ekspor turun.

Baca Juga : Efek Ganda Dari Penerapan Biosolar B35.

Tentang Penulis

afnajayapratama

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.