Pemimpin Dunia Tidak Serius Dalam Peralihan Energi?

Energi merupakan kebutuhan dasar bagi setiap manusia untuk kini dan yang akan datang. Oleh karena itu sudah semestinya dikelola dengan baik dan juga penuh tanggung jawab. Misalnya saja penggunaan energi fosil yang sudah menjadi candu dan menemani setiap aktivitas manusia. Walaupun semua orang setuju bahwa efek buruk menyertai penggunaan energi fosil, tapi sampai saat ini belum terlihat pergerakan yang masif untuk menyetop hal tersebut.

Mesin pabrik, mesin transportasi, mesin pertanian dan masih banyak sektor lain yang masih sangat tergantung energi fosil. Apakah ini hanya retorika tanpa implementasi yang serius oleh pemimpin dunia untuk menghilangkan ketergantungan ini.

Indonesia sendiri cukup maju dalam hal ini, terlihat dari hanya Indonesia yang telah mampu menerapakan Biodiesel hingga level B30. Padahal jika dilihat lebih dalam lagi nilai b30 masih sangat jauh dari keinginan b100.

Semoga kita tidak menunggu bumi semakin rusak untuk sadar bahwa peralihan energi fosil ke energi biofuel merupakan keniscayaan. Dan semoga kita belum terlambat untuk itu semua.

Baca Juga : Audit Industri Kelapa Sawit.

Tentang Penulis

afnajayapratama

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.