Produksi Sawit Indonesia Akan Naik Menjadi 47 Juta Ton Di 2025/2026

Departemen Pertanian Amerika Serikat (USDA) mengeluarkan sebuat riset tentang proyeksi peningkatan produksi minyak sawit Indonesia pada Periode 2025/2026. Naik sekitar 1,5 juta ton menjadi 47 juta ton dibandingkan dengan estimasi produksi pada 2024/2025 yang berada di angka 45,5 juta ton.

Peningkatan ini terjadi karena berbagai perbaikan di dalam proses produksi sawit yang telah dilakukan. Yang semula produksi 3,16 ton akan menjadi 3,26 ton per hektare. Perbaikan dari sisi ketersedian bibit unggul, ketersediaan pupuk yang berkualitas hinga peremajaan kelapa sawit yang dalam beberapa tahun kebelakang ini telah dilakukan.

Selain perbaikan yang dilakukan, faktor utama lainnya adalah cuaca yang mendukung dan baik untuk pertumbuhan tanaman kelapa sawit disepanjang tahun 2025/2026.

Dari kenaikan produksi ini akan membuat pemenuhan kebutuhan domestik akan dapat tekendali dengan baik dan pertubuhan ekspor juga dapat terus dijaga. Dengan begitu, stok akhir minyak sawit Indonesia juga diprediksi mengalami kenaikan dari 4,9 juta ton menjadi 5,29 juta ton pada periode tersebut.

Hingga saat ini, Indonesia tetap menjadi produsen minyak sawit terbesar di dunia, dengan sekitar 59% dari kebutuhan dunia.

Baca Juga : Nilai Tambah Dan Daya Saing Industri Sawit Dalam Negeri Terus Ditingkatkan.

Tentang Penulis

afnajayapratama

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses